Aneka Resep
Berbagai Resep Masakan dan Minuman

Menu

  • Beranda
  • Ayam
  • Seafood
  • Sayur
  • Sup
  • Gorengan
  • Jajanan
  • Ikan

Recent Posts

  • Ayam Goreng Serundeng
  • Resep Ayam Saus Lemon
  • Resep Pangek Ikan Nila
  • Resep Gulai Nangka
  • Resep Coklat Jahe
Jika anda tertarik untuk bermain joker123 online di luckybet168, silahkan daftar dan akses link login alternatif joker di www.joker118.net
Powered by
Foodies WordPress Theme

Resep Kroket kentang

Resep Kroket kentang

Kroket kentang bukanlah makanan asli Indonesia. Dipercaya makanan ini merupakan produk asimilasi atau percampuran budaya Belanda. Meski bukan asli penganan Indonesia, namun kroket sudah menjadi makanan yang terkenal hampir di semua kalangan.

Baca juga : Resep Resep Pecak Tempe

Cita rasanya yang gurih asin, dengan tekstur lembut di bagian dalam, menjadikannya favorit hampir setiap orang. Kali ini kami menyajikan resep kroket kentang yang sangat mudah untuk diikuti, sehingga anda bisa menyajikan makanan ini di saat berkumpul bersama keluarga.

Untuk mendapatkan tekstur kroket anda perlu mencampurkan susu fullcream ke dalam adonan. Susu fullcream bisa digantikan dengan krim atau mentega (butter), tergantung dengan selera anda. Penggunaan bahan isian daging sapi cincang, bisa digantikan dengan daging ayam cincang. Atau jika anda penganut haya hidup vegetarian, isian bisa diganti dengan wortel dan buncis atau sayuran lainnya yang diiris kecil-kecil. Begitu banyak variasi yang bisa digunakan dalam mempraktekkan resep kroket kentang ini, tentu akan mengasah kreativitas anda.

Bahan Isi:

  • 200 gram daging sapi giling
  • 1 buah wortel, potong dadu kecil
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 4 butir bawang merah, haluskan
  • 1 sdt merica bubuk
  • ½ sdt pala bubuk
  • 100 ml air
  • 1 sdt garam
  • 2 batang seledri, iris halus
  • 1 sdm tepung terigu, larutkan dalam 3 sdm air

Bahan Kulit:

500 gram kentang
2 sdm susu bubuk
1/2 sdt garam
1/2 sdt pala bubuk

Bahan Pelapis:

  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 50 gr tepung panir

Cara membuat

  1. Isi : Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan daging giling, bubuhi garam, merica dan pala bubuk, tuangi dengan air, masak hingga daging lunak. Tambahkan potongan wortel, aduk, masukkan seleri, larutan tepung, aduk-aduk, masak hingga adonan mengental, angkat, sisihkan.
  2. Kulit : kukus kentang hingga matang, kupas kulitnya, haluskan. Tambahkan susu bubuk, bubuhi garam dan pala bubuk, aduk hingga hingga adonan tercampur rata.
  3. Ambil 3 sdm adonan kentang, pipihkan. Beri 2 sdm adonan isi di bagian tengah, tutup kentang dan bentuk membulat seperti telur ayam. Gulingkan kroket dalam tepung panir, lalu gulingkan dalam larutan telur, gulingkan kembali dalam tepung panir. Goreng kroket dalam minyak banyak hingga terendam dan horeng hingga kecokelatan. Angkat, sajikan bersama cabai rawit sabagai pendamping.